Mammografi

Mammografi RSUD Wates

Merupakan Suatu pemeriksaan X-Ray khusus untuk menilai jaringan payudara seseorang dengan menggunakan sinar-X dosis rendah.

Indikasi dilakukan mammografi:

  • Adanya benjolan pada payudara.
  • Adanya rasa tidak enak pada payudara.
  • Mempunyai resiko tinggi menderita kanker payudara.
  • Adanya pembengkakan kelenjar kelenjar ketiak yang meragukan.
  • Adanya penyakit paget pada puting susu(kulit seperti eksim,memerah,bersisik dan mengelupas).